"Saya nggak akan mungkin tega menolak permintaan Mama saya, " ucap Harist sembari memilin tangannya, "jadi, perjodohan ini sepenuhnya saya serahkan padamu". Aida menoleh kaget. Ditatapnya dosen yang selama ini menghantui kepalanya sebentar. Tentu saja ia tidak bisa menolak perjodohan ini, bagaimanapun pilihan Bunda adalah yang terbaik untuk putrinya, terlebih lagi rasa hormatnya kepada Oma Dias membuat ia tak mampu untuk menolaknya. "Bismillahirrahmanirrahiim, saya menerima perjodohan ini, Pak," katanya pelan. Semoga ini yang terbaik untuknya. Takdir baik yang telah ditetapkan Allah untuknya. -------------------------------- Cerita tentang perjodohan seorang dosen dengan mahasiswanya. Selama menapaki langkah menuju jenjang pernikahan, keduanya menemui ketertarikan dan konflik. Ternyata pernikahan keduanya menguak kejadian masa lalu, sebagai takdir cantik dari Allah.