26 parts Ongoing [ Cover Design by @jeasy_art ]
Renggala Bastian Bratadikara, seorang laki-laki yang sangat berpengaruh pada salah satu sekolah bergengsi di ibu kota Jakarta, Zervard High School. Bastian memanfaatkan posisi dirinya yang berada di kasta pertama untuk membuat siswa-siswi Zervard High School yang berada pada kasta di bawahnya agar tunduk pada dirinya, hingga banyak dari mereka yang enggan berurusan dengan seorang Bastian.
Namun, Bastian menjadi lebih sering mendapatkan masalah kala kehadiran siswi pindahan yang bisa dibilang seperti cerminan dirinya sendiri, Lakhsmita Amora Basagita. Perempuan yang sama berada di kasta pertama karena sama-sama dari keluarga konglomerat, memiliki hobi yang hampir sama, serta sifat dari keduanya juga bisa dibilang mirip bagaikan rival dari Bastian.
Dari sekian banyaknya penghuni Zervard High School, hanya siswi pindahan tersebut yang paling berani menghadapi Bastian. Bermula pada hari pertamanya di Zervard High School, siswi pindahan itu sudah harus berurusan dengan Bastian hingga membuat rasa dendam mulai muncul secara perlahan diantara keduanya. Akankah keduanya berlanjut untuk saling membalaskan dendam dan menjatuhkan satu sama lain?