34 Partes Continúa Cerita ini mengisahkan seorang gadis bernama Keina, yang di masa kecilnya memiliki dua sahabat dekat, Kastara dan ???. Persahabatan mereka harus terpisah ketika Keina pindah ke Jakarta karena pekerjaan orang tuanya. Kepergian itu meninggalkan luka di hati mereka, terutama karena Keina berhenti berkomunikasi tanpa penjelasan.
Takdir mempertemukan mereka kembali di masa SMA, di tengah berbagai konflik dan misteri kehidupan remaja. Di sekolah baru, Keina bertemu dengan teman-teman lain yang juga memikul beban dari keluarga mereka masing-masing. Bersama-sama, mereka menemukan kekuatan dalam persahabatan, saling mendukung tanpa memandang perbedaan.
Keina, gadis cantik, tegas, dan pintar, menjadi sosok yang dikagumi banyak pria. Namun, di balik senyum cerahnya, ia menyimpan masa lalu kelam yang tak banyak diketahui orang. Luka dari perpisahan orang tuanya dan kesendirian di masa kecil menjadi bayang-bayang yang terus menghantuinya.
Di sisi lain, Kastara, kini menjadi seorang remaja yang pemberontak, dan menjadi pemimpin geng motor bernama The Conquest Boys. Dikenal dengan julukan "Bunglon yang Sadis," Kastara hanya menunjukkan sisi lembut dan jujurnya kepada sahabat-sahabat terdekatnya.
Bagaimana pertemuan mereka akan mengubah hidup masing-masing? Apakah luka lama bisa terobati, atau justru semakin terbuka? Akankah persahabatan mereka kembali utuh di tengah badai masalah yang terus berdatangan?
Ikuti kisah mereka yang penuh emosi, rahasia, dan perjuangan di cerita ini. Jangan lewatkan setiap babnya!