Bisa kah senja dan fajar menyatu? Akan kah dua waktu yang bersebrangan bisa bersama? Dulu aku terlalu terpaku kepada senja, selalu menunggu nya tanpa peduli hari telah berlalu. Senja mengajarkanku akan sebuah akhir, tentang sebuah penerimaan hasil akan penutupan hari. Aku terpaku pada sebuah akhir cerita hingga lupa bahwa tidak ada cerita yang akan berakhir tanpa dimulai, dan itu yang di ajarkan oleh fajar. Fajar mengajarkanku sudut pemikiran yang berbeda, sebuah semangat untuk memulai hari dengan sebuah do'a dan harapan.