36 bab Lengkap "Pembacaan ayat suci Al-Qur'an," ucap seseorang yang menjadi protokol dalam upacara hari Senin.
Lantunan ayat suci yang begitu merdu pun menggema, hingga dapat menghipnotis siapa saja yang mendengarnya. Termasuk seseorang yang kini sedang mati-matian menahan degupan hatinya. Dialah Jennaira Shanum Wiratama.
Ini bukan kali pertama gadis yang akrab disapa Jenna itu merasa berdebar. Setiap mendengar seseorang yang melantunkan ayat suci di depan sana, degupan hati Jenna bagai kembang api yang ingin meledak. Jangan ditanya, dia pun tak tahu mengapa suara orang tersebut bisa membuatnya seperti itu.
Di samping itu, Jenna bisa merasakan ketenangan dan kedamaian saat mendengarkannya. Kalau bisa, dia ingin setiap hari mendengar lantunan itu.
Bagaimana ini? Hatinya telah tersentuh oleh seseorang yang bahkan dia sendiri pun belum tahu namanya. Benarkah Jenna hanya mengagumi suaranya saja? Akankah dia mengagumi