Kita persis; dua orang yang sama-sama berlari. Tetapi kemudian aku baru tahu, saat aku berlari mengejar sesuatu, kau justru berlari menjauhi sesuatu.
Pada akhirnya, kita tidak bertemu di satu titik yang sama. Pada akhirnya, aku masih di sana, sementara kau pergi berlalu entah kemana.
Jika ada satu hal di antara aku dan kamu, itu pastilah soal waktu. Satu alasan tentang datangnya rindu, yang diam membisu, dari kita-dua orang yang tidak bisa bertemu.
Aku masih disini, melihat punggungmu berlalu, sembari menyisakan kenangan kelabu dengan segala harap yang nyatanya semu.
Orang lain kemudian menyebutnya masa lalu.
Masa dimana ketika waktu sudah berlalu, dan aku ingin kembali pergi. Menyapamu yang kini hanya tertinggal di belakang.
Lantas jika aku bisa kembali, berdiri di depanmu, di tempat yang sama, aku akan melontar satu tanya.
"Hai, apa kabar?"
Untuk kamu, yang aku harap bukan hanya sekedar warna abu-abu
©Wifam_Fanfiction
Publish 2020
PDF VersionAll Rights Reserved