Kang Taehyun adalah pria sederhana yang nyaris tak punya impian selain mendapatkan uang dengan cara yang mudah, seperti berkerja paruh waktu atau mengajar les misalnya. Kehidupannya berjalan ringan tanpa tuntutan siapapun, hingga gadis itu datang dan perlahan mengacaukan ketenangan Taehyun tapi dengan cara menggemaskan. Choi Ji Su tak punya pilihan lain selain terus bergantung pada pria yang menolongnya dari pinggiran sungai Han tepat sebelum dia melompat dan mengakhiri semuanya, sejujurnya dia lebih ke arah terpesona pada pria cuek berhati hangat itu. Tapi kehadiran gadis manis itu berdampak besar bagi Taehyun merubahnya dari secuek kucing jadi sehangat anjing.All Rights Reserved
1 part