3 parts Ongoing Orang-orang berpikir, betapa sempurnanya hidup menjadi seorang Gianira Senna si artis papan atas yang kaya raya. Penampilan paripurna tanpa celah meski dalam satu hari melakukan sepuluh pekerjaan sekaligus. Belum lagi kenyataan bahwa ia terlahir menjadi bagian dari keluarga Bathara, pebisnis ulung yang dielu-elukan masyarakat.
Memang sempurna. Senna membanggakan hal itu. Hingga satu skandal tak masuk akal yang menyerangnya tiba-tiba, wartawan yang rela berdesakan memenuhi lorong apartemennya demi sebuah berita, juga manajer yang menerornya dengan telepon, membuatnya kabur sejenak ke Bandung.
Bertemu Junan, si barista kedai kopi pinggiran yang ternyata mantannya semasa SMA, membuat Senna berpikir bahwa ini merupakan sebuah jalan. Hanya bermodalkan satu sapaan singkat, satu titipan salam, dan satu cangkir kopi, nyatanya berhasil membawanya masuk pada sebuah takdir yang menyenangkan.
Cover by Pinterest
Published,
December 19, 2024