[#kasircantikseries1] Ketika kamu tak pernah menjadi prioritas, maka dirimu lah yang harus memprioritaskan diri sendiri. Bila kamu tak cukup berarti untuk mereka, maka hargailah dirimu sendiri. Kalau kamu sudah lelah, maka jangan istirahat. Tinggalkan saja, namun jangan pernah membuang muka. *** Dilya Nyimas Adanti sudah sangat kecewa dengan keluarganya. Harus selalu mengalah demi orang lain namun dirinya tak pernah pikirkan. Dilya--orang-orang kerap memanggilnya telah berkorban sangat besar. Hingga pada akhirnya ia memilih meninggalkan segalanya--termasuk di dalamnya harapan dan kekecewaan. Meski kerap menjadi bahan cemoohan kerabat karena profesi nya sebagai kasir di Algamaret, Dilya sudah tidak acuh lagi. Ia sudah mati rasa. Pertemuannya dengan Adrean Panji Wiwardana--mantan korwil nya lima tahun lalu yang sekarang sudah naik jabatan mampu membuat Dilya merasakan apa itu disayangi, diprioritaskan, dan menjadi sosok yang sangat berarti. Menjadikan Dilya benar-benar hidup. "Kenapa bapak harus suka sama saya? Saya hanya pegawai rendahan, bapak bisa dapat yang lebih wah." "Sayangnya cinta itu tidak memandang jabatan. Lagipula, apapun pekerjaan nya, semua berhak mendapatkan cinta, berhak untuk di hargai." *** Ini hanyalah kisah Dilya--si anak tengah yang katanya paling menderita. Setelah sekian lama lupa bagaimana bahagia akhirnya ia bisa mendapatkannya. Hujan pasti akan reda, dan terik akan segera tergelincir. Start: 19 Januari 2021 Finish: ~
10 parts