32 parts Complete [TELAH TERBIT]
Adara Isvara Nareswari sangat membenci bulan kelahirannya. Sebab di bulan itu, Ayah, Ibu, dan Kakak perempuannya dibunuh oleh dua orang teroris dan meninggalkan luka teramat dalam bagi Adara. Bahkan, luka tersebut belum sembuh sepenuhnya.
Sampai di tahun ketujuh setelah kejadian itu, ia bertemu dengan Nararya Chandrawinata. Seorang lelaki yang merupakan adik kelasnya saat SMA. Lelaki gendut, jelek dan dekil yang pernah ia bully karena menyukainya. Tentu saja dengan penampilan Nararya yang sudah berubah 180° dari penampilannya saat SMA.
Pertemuannya kembali dengan Nararya tentu saja membuat Adara merasa sangat bersalah. Terlebih lagi sekarang Nararya sudah berubah menjadi lelaki tampan seperti idol Korea. Berbanding terbalik dengan Adara yang tidak secantik saat SMA.
Kemudian, hari-hari terus berlalu. Dengan Nararya yang masih menyimpan perasaan pada Adara setelah tujuh tahun lamanya. Ia mendekap Adara, membantunya untuk sembuh dari semua luka yang ada di dalam hidupnya. Dan membantu Adara mengembalikan rasa kepercayaan dirinya.
"Kamu selalu cantik. Jadi jangan lagi merasa kamu nggak pantas. Aku sayang kamu, dan selamanya akan selalu begitu." Ucapnya di penghujung bulan November. Di bawah gerimis hujan malam itu dengan senyum merekah.
***
Start : 01 Mei 2023
End : 30 Mei 2023
Cover by : kodok.design_
ddynalee