Seri ke-3 dari seri Meteor Sword 🏹🏹🏹🏹🏹 Kisah tentang pedang ekstensi dari alam semesta, Meteor Sword, masih berlangsung hingga sekarang. Dimensi dunia yang berbeda dari kisah-kisah sebelumnya telah terpilih secara acak. Dimensi manakah yang akan menjadi kisah selanjutnya? *** Violetta Skyrine Atlanta. Anak perempuan yang dimanja sejak kecil, bahkan hingga ia menginjak masa remaja. Dirinya yang jail, iseng, suka mengerjai orang lain, namun cengeng. Masa depan Violetta yang abu-abu sedang menanti di alur waktu yang bercabang. Ramalan mengatakan bahwa anak dari Skyline Saint Atlanta akan menjadi penghancur banyak dimensi dunia. Entah hal itu akan menjadi kenyataan, atau justru dapat digagalkan oleh ekstensi objek lain. Tiada yang tahu. Di sisi lain, Xandrey Oceanares berusaha untuk mematahkan ramalan itu dengan cara memasuki kehidupan Violetta. Akankah laki-laki itu berhasil untuk merubah masa depan kehancuran dunia dengan mengakhiri hidup Violetta, ataukah Xandrey dapat menemukan cara yang lain tanpa harus menghabisi nyawa gadis polos itu?Todos os Direitos Reservados
1 capítulo