"Dinda, menurutku pelajaran paling mudah di dunia ini adalah ikhlas. Bagaimana kamu menerima kesulitan, bagaimana kamu menerima keadaan dan yang terutama adalah bagaimana kamu menerima takdir. Buktinya, aku ikhlas nerima semuanya."
- Adhitama Aji Lakuna.
_____________________
".....Din, kamu belajar ikhlas dari siapa?"
"Aji."
- Adinda Amerta.
_____________________
Aji merupakan penyandang difabel intelektual, yang mengalami kesulitan dalam berbicara, bergaul, dan bahkan merawat dirinya sendiri. Kekurangan itu ia derita sejak lahir dan karena kekurangannya, Aji selalu menjadi bahan olok-olokan di sekolahnya. Ia mendapat julukan di sekolahnya sebagai si "idiot" karena selalu bertingkah aneh dan membuat orang disekitarnya takut.
Sampai pada saat ia bertemu dengan Dinda, perempuan yang memiliki kepribadian yang sangat bertolak belakang dengannya. Dan hanya Dinda yang memandang Aji layaknya manusia.
Lakuna Amerta adalah gabungan dari kedua nama mereka. Lakuna adalah ruang kosong sedangkan Amerta adalah keabadian. Semesta mempertemukan mereka untuk memberi tahu, bahwa ruang kosong itu akan memberikan keabadian untuk dia yang ditakdirkan.
©gloriousgurll, 2022All Rights Reserved