Novel 'Love is Like a Snakes and Ladders' menceritakan tentang kisah cinta Raina dan Reza yang saling mencintai sejak duduk di bangku kelas X pada kegiatan sosial di Yogyakarta. Mereka bersekolah di SMA Summer High, Jakarta dan duduk di bangku kelas XI-IPA 2. Maria Rainata merupakan salah satu murid pintar dan cantik di kelasnya. Ia memiliki geng bernama MAYORA, yang terdiri dari Maria, Yola dan Raka sejak duduk di bangku SMP. Yola adalah teman sekelas Raina sekaligus teman kecil Raina yang dikenal dengan gayanya yang tomboy dan ceplas-ceplos. Sedangkan Raka adalah teman Raina yang dikenal sebagai cowok gembul dan menyukai pelajaran fisika. Awalnya, Raina mencintai Reza sejak pertama kali ia menawarkan diri menjadi pengganti Kak Reno. Reza Pratama adalah seorang pria yang disukai banyak wanita karena ia merupakan salah satu anggota band Summer Boys. Reza dikenal sebagai sosok yang temperament dan cuek namun memiliki hati yang baik. Ia dikenal sebagai murid yang pelupa dan sering mendapat nilai merah pada raportnya. Namun, ia memiliki bakat terpendam dalam pelajaran olahraga dan musik. Umur Reza setahun lebih tua dari Raina dan ia menganggap bahwa Reza dapat menjadi sosok pelindung baginya.