72 parts Ongoing Kira-kira bagaimana jadinya ya jika seorang gadis menjadi ketua geng motor? Apakah orang-orang akan sungkan? Atau malah meremehkan si gadis satu ini?
Ini adalah kisah hidup seorang gadis ketua geng motor, yang memiliki kepribadian tangguh, kuat, dan tak pernah menunjukkan belas kasih, kecuali pada orang terdekatnya. Hidupnya kini berbanding terbalik dengan masa lalunya yang kelam-saat ia hanyalah siswi pemalu yang menjadi korban bully.
Namun kekayaan dan kekuasaan tak pernah benar-benar menyembuhkan luka batin. Setelah berulang kali dikhianati oleh laki-laki yang hanya mengincar hartanya, Kimberly mengubur dalam-dalam impian tentang cinta sejati. Ia percaya, hati hanya membuatnya lemah, dan kelemahan tak punya tempat di jalanan.
Akankah Kimberly menjadi luluh kepada seorang pria yang setara dengannya? Atau malah ia tidak memperdulikan hal itu? Dan yang paling penting-bisakah gadis berhati baja ini kembali merasakan hangatnya cinta, atau justru tenggelam lebih dalam, dalam labirin gelap yang diciptakannya sendiri?
Btw cerita ini lagi proses revisi, jadi sebagian bab ada yang udah di revisi yaa~