"Kamu tidak perlu berjuang untuk mencintaiku, Clia! Kamu cukup mencintaiku dengan caramu yang paling sederhana. Yang kamu tak perlu berpikir keras ketika melakukannya. Yang kamu tak merasa terbebani ketika tak bisa apa - apa," Garya membisikkan kalimat itu.
--------------------------------------
Untuk pertama kalinya, Kresna tidak peduli pada norma, pada janji, pada rasa. Dia merengkuh istri sahabatnya itu ke dalam pelukannya, dan membiarkan air mata Cliantha membasahi bajunya. Dia iba pada Cliantha namun bukan itu yang memicunya. Dia lebih ke tidak rela, bahwa Cliantha menangis lagi, setelah satu dekade lalu, lelaki yang sama juga menyakitinya. Dia berandai - andai, bila saja saat seperti ini, air mata gadis itu merupakan air mata bahagia. Sebuah janji yang dia ucapkan, bila saja, diberikan kesempatan untuk menumpahkan rasa cintanya.
"Pertunangan kita ini harus dirahasiakan!"
Begitu kesepakatan Kama dan Gege sebelum keduanya melakukan kegiatan KKN 111 Desa Welasasih. Hubungan pertunangan yang hanya diinginkan oleh dua pasang orangtua sementara Kama dan Gege menyatakan tidak saling suka.
Yang semua orang tahu Kama punya pacar bernama Laika. Yang semua orang tahu, Gege tidak terikat dengan siapa-siapa.
Namun, seiring berjalannya waktu, rahasia yang sederhana ternyata lama-lama ingin menunjukkan diri pada dunia. Ternyata, Kama tidak terima saat banyak laki-laki yang mendekat pada Gege dan menyatakan suka. Ternyata, usaha Gege sia-sia saat diingatkan bahwa cinta pertamanya adalah Kama.
Ketegangan terus berkembang, hingga semua masalah bermunculan dengan sembarangan. Jadi, bagaimana Kama? Kamu tetap pada Laika atau memutuskan kembali pada Gege dan menyatakan suka?
24/11/24