Semua orang pasti pernah merasakan rasa cinta yang begitu dalam pada seseorang. Begitupun dengan posisiku sekarang ini. Aku sangat mencintai dan menyayangi Reyhan. Sayangnya, aku sama sekali tak mengerti bagaimana jalan pikirnya. Dia sangat berbeda dari saat pertama kali ku mengenalnya. Sekarang, dia hanya datang padaku ketika dia kelelahan.
Tania, Clara, dan Mahesa selalu saja memintaku untuk berhenti berhubungan dengan Reyhan. Tapi, jika kalian tahu bagaimana perasaanku padanya pasti kalian akan mengerti apa yang aku rasakan. Perasaan bingung, bimbang, takut, kecewa, bahagia, dan marah semua tercampur menjadi satu.
Dan, harapanku sekarang adalah semoga semua ini cepat berlalu
*┈┈┈┈*┈┈┈┈*┈┈┈┈
Start => 16 November 2021
End =>
*┈┈┈┈*┈┈┈┈*┈┈┈┈