36 parts Complete [TELAH TERBIT]
Gara-gara satu sticky note yang tertempel di motornya pada hari Senin, membuat Sabang beranggapan jika dirinya memiliki seorang pengagum rahasia.
Bukannya ingin menyombongkan diri atau apalah itu ... tapi sudah sangat jelas jika di akhir kalimat sapaan "Hai, Kak." Tertulis nama misterius yaitu, "Your secret admirer."
------
"Saya nggak ada maksud lain Kak, maaf."
Menanggapi ucapan adik kelas di depannya ini, Sabang lantas hanya mengangguk sambil memaklumi hal itu. "Lain kali, kalau mau kenalan ... cukup senyum waktu berpapasan sama gue."
Gadis yang tadinya menunduk lantaran takut, dengan gerakan reflek langsung mendongak ke arah cowok di hadapannya. Dirinya bingung, maksud dan tujuan awalnya bukan seperti itu.
Apakah kakak kelasnya ini memang tidak mengerti jika gadis yang sudah menempelkan sticky note di motornya tersebut karena di dasari sebuah kesalahan?
Bagaimana kelanjutan kisah mereka setelah saling bertemu untuk pertama kali? Penasaran? Kuy baca!
-Spin Off MAHAR [Rani&Dika]-