#ZaynSyawalGarisKeras masih berlanjut
Ketika dihadapkan dengan dua pilihan, menunggu atau menerima yang lain. Sulit jika sudah menaruh harapan besar, dan muskil untuk melepas begitu saja. Janji telah menguat diperdengarkan, tapi seolah membisu ketika ditagih.
"Saya menunggu kamu tujuh tahun, Zayn. Saya berusaha mencontoh Sayyidah Fatimah yang memendam cintanya kepada Sayyidina Ali. Dan sampai dititik ini saya berusaha mencontoh Sayyidah Khadijah berterus terang dengan rasa kagumnya kepada Rasulullah Muhammad. Apa selanjutnya saya harus seperti Zulaikhah?" - Syawal
"Saya tak pernah menyuruh kamu menunggu, Sya. Cinta tak pernah bisa dipaksa." - Zayn
"Iya saya memang bodoh, ingat Zayn! Wanita bisa berpikir seribu kali untuk meninggalkan, tapi wanita bisa berpikir satu juta kali untuk kembali, cam kan itu Zayn!" - Syawal
"Kita bisa berteman, Sya!" - Zayn
"Saya benci sama kamu, Zayn." - Syawal
Memang benar adanya, Allah bisa saja membolak-balikan hati manusia. Semula mencintai bisa saja membenci. Memang tingkat mencintai tertinggi hanyalah Cinta yang berlandaskan cinta kepada Allah semata.
Syawal dan Zayn punya sejarah terindah dimasa lampau, dan sekarang hanya seperti orang asing, yang selayaknya tak pernah bertegur sapa.
____
Bagaimana kisah Zayn dan Syawal, stay tune!