Muara tiba-tiba diminta oleh Raya untuk berkenalan dengan cowok, yang notabene adalah tetangga dari Raya sekaligus teman sekelas mereka. Namun Muara malah bertanya siapa cowok tersebut. Secara, Muara nggak pernah tahu siapa saja teman cowok di kelasnya. Cowok itu adalah Rega, cowok dengan julukan irit ngomong itu bahkan sudah satu semester sekelas dengan Muara di kelas IX. Anehnya Muara nggak kenal dengan sosok Rega. Menurut kabar yang beredar, Muara nggak pernah mau berpacaran dengan cowok di sekolah apalagi satu kelas dengannya. Dengan bantuan Raya sebagai mak comblang, Rega berhasil merubah prinsip yang sudah Muara jalani selama hampir tiga tahun itu. Setelah lulus SMP kehidupan SMA mereka berubah. Karena Muara dan Rega mendaftar di SMA yang berbeda. Ini bukan hanya kisah tentang percintaan Muara dan Rega. Tapi, sekelumit kisah dari arti persahabatan Muara, Tia, dan Sefia.
28 parts