Assalamu'alaikum, Mas Azzam !
20 parts Complete ----
Inilah kisah Aisyah, seorang gadis sholihah yang harus menjalankan Rumah Tangga dengan sosok lelaki yang dingin.
Sosok lelaki yang seharusnya membimbing, kini malah memperporak-poranda kehidupan Aisyah. Tingkah laku suaminya membuat ia harus banyak bersabar. Aisyah yakin atas izin Allah dan atas ikhtiarnya, suaminya akan berubah. Aisyah akan mencoba menyusun kembali jalan kehidupan suaminya yang berantakan menjadi tersusun rapi.
Masa lalu!
Ya, masa lalu suaminya yang membuat lelaki itu berubah drastis. Kejadian masa lalu itu yang merubah semua sifat dan sikap suaminya yang asli. Sikap hangat dan murah senyumnya itu hilang digantikan dengan sikapnya yang kasar dan dingin. Bahkan untuk menatap wajah istrinya saja ia merasa enggan seakan menganggap bahwa wajah istrinya itu seorang buruk rupa yang manna jika melihatnya ia akan muntah. Tapi, tidak ! Aisyah adalah gadis sholihah, cantik, dan lemah lembut, bukan sosok yang dibilang buruk rupa itu.
Inilah kisah Aisyah menghadapi masalah rumah tangganya
...
Penasaran dengan kisahnya? bagaimana caranya Aisyah menyusun kembali kehidupan suaminya yang berantakan? dan akankah Aisyah bersabar hingga sampai perjuangan terakhirnya? Yang penasaran yuk baca ceritanya :)