Annabeth selalu percaya bahwa segala hal di muka bumi ini selalu terjadi dengan hukum sebab-akibat. Bagi Ann, tak ada yang dinamakan kebetulan sia-sia. Namun, Ann selalu bertanya-tanya alasan mengapa ibunya selalu tersenyum kepadanya dengan ujung bibir yang berdarah dan ayahnya yang selalu meneriakinya dengan sebutan aneh yang menurut Ann tidak enak didengar. Lalu dalam sebuah lamunan sore saat Ann ingin mencari arti dari semua hal yang terjadi, ia bertemu dengan lelaki berambut madu dan anjing hitamnya yang berbulu halus. Menjadi awal perjalanan kecil Ann menemukan kehangatan, dukungan, dan pemahaman yang mungkin tidak ia temukan di keluarganya sebelumnya. Di tengah kekosongan masing-masing individu, pertemuan secara kebetulan ini mengisi jawaban dari teka-teki. Dalam kebingungan dan penderitaan, terdapat keajaiban yang menanti untuk ditemukan di balik Retrouvaille Sérendipiteuse.
5 parts