[ONGOING] | EPI | yellowbii | GxG | CB 5
Genre: Romance, Drama, Mystery, Psychological, School Life
▭▬▭▬▭▬▭▬▭▬▭▬▭▬▭▬▭▬▭
Flora dan Fiona tumbuh di dalam keluarga Bevan. Kembar terlahir identik, tumbuh dari satu ruang rahim yang sama, tumbuh bersama. Pun, takdir mereka nyaris serupa.
..........
Flora Bevan, mantan pianis cantik, telah kehilangan dua sosok yang begitu berarti baginya. Tidak bisa merasakan suara indah yang dihasilkan oleh piano, Flora memutuskan untuk berhenti bermusik dan membenci piano. Benda yang berhasil mengenalkan rasa sakit sampai akhirnya rela menerima kebencian Mama sedari kecil.
Fiona Bevan, peraih juara kompetisi yang pernah diikuti, tidak selamanya merasakan kejayaan seperti yang pernah dibicarakan orang-orang. Dia tidak sempurna, tak luput dari kesalahan, dan pernah gagal dua kali dalam meraih juara umum. Yang membuat sikapnya berubah secara signifikan.
Dipermainkan oleh semesta untuk membuktikan seberapa kuat mereka bertahan saat menghadapi permasalahan yang mereka ciptakan, berakhir pada keinginan untuk lenyap dan membiarkan tubuh mereka tertimbun oleh rasa takut, penyesalan, dan kesedihan.
Namun, gagal.
Mereka gagal mengintip tempat terindah yang disediakan oleh Tuhan sesaat retina mereka bertemu dengan sosok yang berhasil mengenalkan rasa dan warna sekaligus menjadi pembuka kesedihan Flora dan penyesalan Fiona.
▭▬▭▬▭▬▭▬▭▬▭▬▭▬▭▬▭▬▭
CAST :
1. Flora Bevan
2. Fiona Bevan
3. Princessa Wilfelner
4. Leeza Malvin
5. Ansel Louvain
6. Grace Winter
7. ?????
8. ?????
WARNING! [18+]
GirlxGirl Story, Bahasa Kasar, Lesbian, Homophobia? Jangan Baca, Ya! :))
☆START - March 28, 2023
☆END -
Siluman Kucing || 𝕐𝕖𝕝𝕝𝕠𝕨𝕓𝕚𝕚_
𝕃𝕦𝕧 𝕐𝕠𝕦,
𝟚0𝟚3
Yang namanya cinta, kita tidak tau kapan datang. Kita tidak tau kapan akan hadir di hidup kita. Mengisi segala kekosongan dalam hati.
Mungkin bukan sekarang. Mungkin juga bukan hari besok.
"Tapi Suatu saat nanti kamu akan mendapati Cinta sejati yang benar-benar akan bersamamu, mengisi harimu dengan suka dan duka. Canda dan tawa".
Sekalipun ada kata dari bibirmu yang menyakiti hatinya. Ada kata dari bibirmu juga yang membabi buta dengan caci maki. Tapi dia akan tetap berdiri di titik yang sama dia tidak akan goyah karna besar cintanya dia kepadamu melebihi apa yang kamu lontarkan ke dia.
Pertahankanlah ia dalam keadaan apapun. Dia yang akan menemanimu. Dia yang akan memberi bahu di saat kamu lelah dan kamu terjatuh.
"Dia yang ada mengisi harimu meski raga tak selalu berada di sampingmu. Tapi Dirimu sendiri yang bisa merasakan ia berada di sisimu sepanjang hari".
Kamu tidak perlu mencari yang dekat untuk selalu bertemu. Kamu perlu mencari yang benar benar bisa berteman dengan rindu, berteman dengan jarak, mencintaimu tanpa harus merasakan langsung perlakuanmu. Dia yang benar menunggu moment bertemu denganmu tanpa harus melepaskanmu dan mencari yang bisa ia temui kapanpun.
"Waktu tak akan pernah habis. Biarkan waktu dan perjalanan cinta kita yang menjawab semua pertemuan kita".