"Kau adalah rahasia yang ku rumitkan sendiri'
Entah aku yang terlalu pesimis atau dirimu yang terlalu jauh. Entah cinta atau sedih yang mengikatnya, yang jelas ketika ku pandangi dirimu, seketika aku lenyap dalam ketidakmampuan.
Rasa sakit yang dibasuh oleh cinta atau cinta yang dibasuh oleh rasa sakit, akan mengajarkan kita arti dari cinta sejati.
"semua kebenaran akan tersingkap ketika dua orang insan saling bercerita selayaknya air dan waktu yang mengalir tanpa disadari"
Cerita ini, adalah jurnal yang ku buat dari kejadian yang telah terjadi. Tentang asmara, persahabatan yang terjadi pada remaja dan orang tua. Tuna netra, juga seorang gadis yang menjadi pelengkap cerita. Mengambil sudut pandang dari kelas karyawan perkuliahan, seorang tuna netra yang bijaksana. dan Bapak bapak yang menjadi seorang penasihat baik untuk remaja yang masih beranjak dewasa. berlatar belakang Kampus dan kota Cimahi dengan berbagai latar waktu yang berbeda.
Menjadi seorang Mahasiswa kelas karyawan tak semembosankan yang orang pikir. Belajar saja tanpa berbaur dengan yang lain. Apalagi dengan orang-orang yang lebih tua, sudah punya anak. Namun pada kenyataanya, ini adalah hal yang terduga dalam hidupku. Menjadi mahasiswa kelas karyawan mungkin jauh lebih asik dari kelas reguler pada umumnya. Jauh lebih dewasa, jauh lebih mengerti arti dari pengalaman hidup. Bahkan mereka lebih mengutamakan yang lain sebelum dirinya sendiri. Ketika tugas diberikan, mereka memilih untuk membantu daripada mengasumsi untuk dirinya sendiri. Karena salah satu moto dari kita itu,"harus lulus bersama-sama".
Mungkin kalian pikir, isi dari mahasiswa kelas karyawan adalah bapak-bapak dan ibu-ibu saja. Namun ternyata tidak. Banyak banget orang yang seusia diriku, bahkan lebih muda. Bisa dibilang didominasi anak anak remaja juga. Mungkin perbedaanya, mereka sudah selangkah lebih maju dari bidang pekerjaan daripada anak kelas reguler.
inilah kisah-kisah dari kisah tersebut. Selamat menikmati!
mengkisahkan seorang gadis remaja bernama Amelia Kanaya yang bertransmigrasi ke dunia novel yang pernah ia baca.
ia bertransmigrasi menjadi tokoh antagonis yang bernama Araya Kamelia, dibenci oleh anak-anaknya sendiri dan mati ditangan anaknya sendiri.
mampukah Amelia mengubah nasib Araya agar tetap hidup?
gas baca yuk!!