Hai, namaku Maura Faradissa. Usiaku 19 tahun. Hobi membaca novel, mendengarkan lagu, menyanyi, dan juga menulis.
Jika ku harus menulis sebuah cerita tentang hidupku, maka mungkin aku akan menulis cerita ini. Cerita yang terabadikan dalam memoriku setelah 7 tahun berlalu. Seperti lagunya Chrisye, "Sungguh aneh tapi nyata, takkan terlupa. Kisah kasih di sekolah, dengan si dia, tiada masa paling indah, masa-masa di sekolah. Tiada kisah paling indah, kisah kasih di sekolah."
Ya, ada masa seperti itu dalam hidupku. Masa yang pernah membuat pipiku bersemu merah. Masa yang pernah membuat hatiku jatuh untuk pertama kalinya.
Lalu, seperti apa ceritanya?
Duduklah, bacalah cerita ini sembari memutar lagu di setiap babnya. Rasakan bagaimana perjalanan hatiku dalam menyambut orang pertamanya.
---✿✿✿---
HIGHEST RANK
#2 di tagar Artha
#1 di tagar Sajaksenja