71 parts Complete (REPOST-JUDUL SEBELUMNYA ISTRI SETTINGAN)
Dijodohkan dalam keadaan terikat hubungan dengan seseorang membuat Darius M Darwin harus memutar otak dengan mengagalkan rencana orangtuanya.
Namun, lelaki tiga puluh tahun itu tak punya daya dan upaya. Apalagi perintah sang ibu negara atau yang biasa dia panggil Mami itu tidak bisa diganggu gugat. Melamar Arbella Lafasati---juga tidak mungkin, sebab saat ini kekasihnya masih terikat kontrak dengan sebuah agensi model.
Jadi, satu-satunya cara terakhir yang dia lakukan adalah menawarkan sebuah pernikahan kontrak pada Keifani Malahani yang merupakan tetangga sekaligus perempuan pilihan Maminya sebagai menantu.
***
"Ada yang mau kamu tambahkan lagi?" Darius menatap lekat perempuan di hadapannya.
Keifani yang tadinya serius membaca kontrak kini mendongak. "Nggak ada, aku nggak masalah dengan isi kontraknya."
Darius mengangguk. "Baiklah, kalau gitu kamu silakan tanda tangan."
Keifani membubuhkan tanda tangan di atas materai 10.000 pada surat kontrak itu lalu kembali menyerahkan pada Darius yang ditolak lelaki itu.
"Kita masing-masing simpan salinannya, tapi ingat jangan sampai surat ini diketahui oleh orang lain. Terutama kedua orangtuaku."
Keifani hanya mengangguk.
***
Rank #4 in Romance 22/01/2022
Istri Settingan
Copyright © 2021 by princessym_