Joker: I Will Decide The Ending
3 parts Ongoing Ada peraturan tak resmi dan tak tertulis di SMA Angkasa, yaitu pemegang kekuasaan tertinggi di antara para murid dipegang oleh King dan Queen yang terpilih berdasarkan kekayaan dan seberapa berkuasa mereka.
Dan Austin membenci sistem yang menurutnya perbudakan ini, dimana mereka harus patuh pada Queen dan King, padahal dirinya digadang-gadang akan menjadi King selanjutnya. Karena pemberontakan dan tak ada ketakutan di dalam dirinya membuat Austin dijuluki sebagai Joker, tahta tertinggi dalam permainan kartu.
Austin bertekad untuk menghapus sistem ini, hal yang seharusnya dari dulu ia lakukan.
Alasan utamanya karena Luna yang malah terseret ke dalam masalah di antara Austin dan King.
🃏🃏🃏
Joker adalah simbol kekacauan, ketidakpastian, plot twist, dan keterkejutan.