"Kamu lihat ini? Bekas luka ini mempunyai kisah yang spesial, di mana seorang anak perempuan menolongku saat itu," "Siapa anak itu?" "Kamulah orangnya, Hanin, itulah alasan saya menikahimu." Berawal dari pupusnya impian, hingga terpaksa mengadu nasib di tempat dengan julukan Kota Kembang membuat Raisa Hanindya Syakieb harus berjuang sendiri. Orang tuanya meninggal saat usianya 10 tahun, itulah alasan terbesarnya mengapa ia harus berjuang seorang diri. Namun, nyatanya semesta mempunyai cara tersendiri untuknya. Ia dipertemukan dengan sosok laki-laki yang pernah ia tolong saat berusia delapan tahun. Bagaimana kisah ini akan berjalan? Yuk, ikuti perjalanan kisah Syahdan dan Hanin!🕊️ 🕊️🕊️🕊️ Gambar Cover: Pinterest 📍