Dunia telah mengalami kiamat!
Manusia yang tersisa memutuskan untuk berkumpul dalam dinding-dinding raksasa, yang mampu melindungi mereka dari serangan para rasuk yang bisa menyerang kapan saja. Tapi hari ini, salah satu dinding bernama dinding parvati berhasil ditembus!
Para penduduk lari tunggang langgang, termasuk Chandra Abimanyu dan kakak angkatnya, Barata Diratama. Niat hati ingin mengajak kedua orang tua angkat mereka untuk mencari suaka ke istana, orang tua mereka justru mengajak untuk mempertahankan rumah reot mereka, berdalih bahwa kematian jauh lebih baik ketimbang harus hidup dalam paceklik tak berkesudahan.
Para rasuk berhasil merangsek menembus pintu mereka, saat tiba-tiba, Chandra mendengar suara yang mengatakan bahwa pemilik suara tersebut bisa menyelamatkannya dari keadaan tersebut. Ditengah kekalutan, si ibu memerintahkan Chandra untuk mengikuti suara tersebut. Dan semuanya menghitam.
Ketika tersadar, kakaknya sendiri meneriakinya sebagai pembunuh.
Saat berhasil mengumpulkan kesadarannya, Chandra telah menjadi seorang pelarian! Sekarang, banyak sekali pertanyaan yang memenuhi kepalanya. salah satunya adalah, siapa sebenarnya suara tersebut? Mengapa kedua orang tuanya tetap tewas, dan kakaknya menganggap dia sebagai pembunuh?
Menjadi seorang Ibu tak pernah ada di dalam benak Riana, apalagi ia masih seorang gadis yang berusia sembilan belas tahun. Namun, suatu hari ia terbangun di tubuh yang bukan miliknya, melainkan tubuh milik Lydia Martin, tokoh antagonis dalam sebuah novel. Seorang ibu tiri dengan tiga anak yang nantinya akan menjadi penjahat besar.
Naasnya, Lydia akan merenggang nyawa di tangan mereka bertiga karena perbuatan jahatnya, menyiksa mereka ketika mereka masih kecil. Menyadari apa yang terjadi, Riana berencana merubah keadaan. Akankah Riana berhasil mengubah ketiga anak kecil itu ataukah kematiannya akan cepat datang?
Start : 7 Januari 2025
End : 13 Februari 2025