Teman-teman mu sudah menikah, memiliki teman bermain yang lucu atau suka memamerkan bagaimana menyiapkan bekal suaminya di sosial media. Datang berpasangan saat reuni sekolahan, membagikan screenshot mutasi rekening dari kekasihnya atau yang lain sudah menjadi bos muda dari sebuah usaha kecil-kecilan.
Dan kau masih suka menginjak ekor kucingmu, menangis di malam hari karena sebuah drama di layar kaca, memiliki kekasih dua dimensi dalam bayanganmu, menumpahkan kopi panas diatas kepala orang yang membencimu, karena mengejekmu sebagai perawan tua. Ah, jangan. Yang ini tindakan kriminal ringan.
Tenang saja, kau tak sendirian. Usia hanyalah angka bukan?
Tidak ada kata terlambat untuk memulai banyak hal. Tentang sesuatu yang tak diketahui, semua bisa dipelajari. Banyak hal yang masih bisa kita lakukan tanpa sebuah ikatan. Kita tidak terlambat, hanya saja jalan kita terlalu panjang untuk menuju sebuah gerbang persinggahan.
Kau menawan di usia hampir kepala tigamu. Dengar ceritaku yang belum seberuntung orang-orang yang pernah ku temui. Daun muda, duren sawit-duda kaya sarang duit { yang ini, tidak juga. } seseorang yang tak bisa kau miliki, atau cinta pertama yang tak bisa kau lupakan.
Jika percintaanmu belum beruntung, setidaknya ada hal yang membuatmu tetap bertahan hidup.
"Pertunangan kita ini harus dirahasiakan!"
Begitu kesepakatan Kama dan Gege sebelum keduanya melakukan kegiatan KKN 111 Desa Welasasih. Hubungan pertunangan yang hanya diinginkan oleh dua pasang orangtua sementara Kama dan Gege menyatakan tidak saling suka.
Yang semua orang tahu Kama punya pacar bernama Laika. Yang semua orang tahu, Gege tidak terikat dengan siapa-siapa.
Namun, seiring berjalannya waktu, rahasia yang sederhana ternyata lama-lama ingin menunjukkan diri pada dunia. Ternyata, Kama tidak terima saat banyak laki-laki yang mendekat pada Gege dan menyatakan suka. Ternyata, usaha Gege sia-sia saat diingatkan bahwa cinta pertamanya adalah Kama.
Ketegangan terus berkembang, hingga semua masalah bermunculan dengan sembarangan. Jadi, bagaimana Kama? Kamu tetap pada Laika atau memutuskan kembali pada Gege dan menyatakan suka?
24/11/24