Memasuki usia dewasa tidaklah menyenangkan bagi semua orang. Setelah melepas seragam putih abu-abu, yang menyambutmu adalah dunia nyata, yang bisa menelanmu atau mengangkatmu menuju langit ketujuh.
Jenna, Jeje, Tisha, Anna, dan Jihan, lima mahasiswa baru yang sama-sama merantau ke Jogja demi melanjutkan pendidikan tinggi. Kelimanya bertemu di sebuah rumah kost-kostan yang membuat mereka semakin dekat. Lima orang dengan latar belakang berbeda, namun tujuan yang sama, membuat mereka dekat dan menjadi sahabat.
Banyak hal terjadi yang menguji hubungan mereka. Namun bersamaan dengan itu mengajarkan mereka untuk tumbuh menjadi dewasa. Hubungan mereka merupakan representasi dari disatukan oleh pendidikan dan dipisahkan karena masa depan.