Story writer by : Rain @urrainingday
Main Character : Wei Wuxian × Lan Wangji
Universe : Enigma, Alpha, Beta, Omega, Empire and Kingdom universe.
Kerajaan Gusu Lan adalah kerajaan yang telah menghasilkan banyak Alpha Dominan yang berkualitas dan tentunya berintegritas tinggi. Kerajaan yang menjunjung tinggi nilai-nilai berbudi pekerti luhur, yang dikenal dengan sifat mereka yang baik juga ramah, mereka hanya akan menikah sekali dalam seumur hidupnya, karena kerajaan Lan menentang keras poligami. Maka dari itu, Alpha Lan sangat diminati oleh banyak orang. Banyak omega dan para putri dari berbagai kerajaan dan keluarga para bangsawan berharap bisa mendapatkan salah satu Alpha Lan, terutama kakak beradik Lan. Yang mulia raja Lan Xichen dan pangeran Lan Wangji, mereka adalah Alpha Dominan yang masih berstatus lajang hingga saat ini.
Jika kerajaan Gusu Lan dikenal sebagai kerajaan yang murni, bersih, dan mulia. Maka berbanding terbalik dengan kerajaan Yiling Wei yang dikenal dengan kebengisan, kekejaman, pembunuhan, darah, iblis, dan hal-hal yang berkonotasi negatif lainnya. Kerajaan yang tidak kalah megah dengan kerjaan Gusu Lan, akan tetapi, memiliki gelar yang jauh berbeda itu melahirkan omega dominan yang parasnya sangatlah cantik. Konon katanya keturunan asli raja Wei memiliki semacam kemampuan, maka dari itu, keturunan asli raja Wei sangat dijaga ketat identitasnya. Dikarenakan banyak pihak yang menginginkan kematian mereka. Namun, benarkah demikian kebenarannya? Kemampuan seperti apa kira-kira? Lalu, mengapa kerajaan Yiling Wei masih berdiri kokoh hingga saat ini?
Semua karakter dalam cerita adalah milik penciptanya masing-masing bukan milik penulis.
My Dear Queen
59 Chapter
Omegavers, romance, komedi, Fluffy
Ready in KK and PDF
Wei Wuxian masuk ke dalam sebuah novel.
My Dear Queen adalah novel online yang beberapa hari ini menjadi perbincangan. Ia berkisah tentang cinta segitiga antara Ratu Wei Xian, Raja Lan Zixuan, dan selir kesayangannya, Jiang Yanli.
Seperti yang bisa kalian tebak, inti dari cerita ini adalah tentang kehidupan sang raja dan sang selir kesayangan. Sosok dari kalangan jelata yang digambarkan super duper cantik, baik hati, ramah, tidak sombong, dan rajin menebar pesona. Yah ... tipikal protagonis ideal pada awalnya.
Di mana agar cerita menjadi lebih seru, maka sang ratu kemudian mengambil peran sebagai penghalang cinta di antara keduanya, antagonis jahat, si kejam dengan ribuan tipu muslihat yang berusaha memusnahkan sosok selir cantik, rapuh nan baik hati itu.
Klasik bin pasaran bukan?
Maka, demi menghindari plot berdarah yang dituliskan, Wuxian kemudian mengubah alur dengan melamar Jenderal Agung Lan Wangji, kakak tiri Raja Zixuan yang diusir dari istana dan hidup miskin bersama ibunya yang dinyatakan gila.
Wuxian pikir karakter ini akan sama dinginnya dengan manajer di dunianya berada. Jadi, mengapa interaksi di antara keduanya setelah pernikahan pada akhirnya membuat dirinya yang masih lurus macam uler nelen obeng itu berdebar setiap kali manik keemasan yang memikat di sana menatapnya?!
Sialan, Wuxian melupakan satu hal! Novel sampah ini genrenya adalah Omegavers!
~~~•••~~~
MDZS sepenuhnya milik MXTX
Hanya meminjam nama
Adapun alur di dalamnya tidak sama sekali berkaitan dengan novel aslinya
Writen by. Khai Lee aka Black Writer
Cover from. Pinterest