Jaman dahulu di benua barat terdapat suatu tempat yang di sebut Kekaisaran Agung Lutena. Negara dengan wilayah yang paling luas di barat, dan seorang putri yang terkenal memiliki kekuatan ilahi hingga kabar tersebut meluas ke berbagai penjuru negri Orpheus, wilayah suci yang merupakan kerajaan terluas setelah Lutena. Kemanapun mereka pergi mereka selalu di perlakukan dengan terhormat karena dianggap sebagai perwakilan dari dewi Orteca atau dewi yang dipercayai orang-orang kerajaan Orpheus sebagai Tuhan yang menjaga kedamaian Di atas semua itu Kaisar Lutena yakni Jonero Rotten Lutena malah tidak pernah menerima kedatangan mereka ke daerahnya. Pendeta kerajaan Orpheus percaya bahwa Putri dari Kekaisaran Lutena merupakan titisan dewi Orteca. Mereka memiliki niat untuk membawa Putri Kekaisaran Lutena ke negeri mereka untuk menjadikannya sebagai pelindung kerajaan Orpheus Mereka menggunakan Oracle kitab suci mereka sebagai dalih untuk membawa putri pergi. Namun ayah mana yang akan tega untuk melepaskan putrinya sendiri? Terlebih dia adalah putri satu-satunya yang ia miliki setelah kematian sang ratu beberapa saat setelah melahirkan sang putri Bukan hanya manusia melainkan Raja iblis dari Kerajaan Devlin juga menginginkan kekuatan dari Putri tersebut agar dirinya bisa mendapatkan kekuatan yang di atas rata-rata untuk menguasai dunia Namun tenang saja sang putri sudah pasti akan mendapatkan perlindungan ekstra dari ayahnya dan para kesatria, di tambah dengan ke dua kakaknya yang siap mati demi adik mereka Apakah perjalanan sang putri akan berjalan mulus seperti cerita kebanyakan?
5 parts