"Ketika cinta dipercaya, melahirkan kecewa belaka yang menjadikannya luka dan menyalakan semesta." Lavanya Qinata Mahasiwa tahun kedua yang hidup dengan ayah yang mengidap Stroke, dan memiliki kehidupan yang sangat bebas sejak bangku SMP. Trauma yang dialami saat mengetahui kedua orang tuanya yang sama-sama memiliki kekasih gelap, bahkan pernah melihat mamanya bermain dengan lelaki muda membuatnya menjadi gadis yang tidak mudah mempercayai laki-laki, tidak hanya itu pertengkaran yang selalu membuatnya muak menghiasi masa kecilnya. Namun, kedatangan mantan murid ayahnya Reygatha Akhtar Biantara yang merubah hidupnya 180°. Pria yang berumur 28 tahun itu mengobati banyaknya luka Lava dengan caranya. "Menikahlah dengan saya," "Lo gila?" "Saya serius." Lava yang introvert, tertutup, apatis terhadap lingkungan, tidak mudah bergaul, semua Rey terima dan berharap dengan curahan perhatiannya Lava bisa hidup lebih baik dan akan pulih dari segala lukanya. Dengan begitu Rey akan merasa tenang karena balas budi kepada orang yang dulu menolongnya sudah terpenuhi.