Apakah kalian pernah berkenalan dengan orang yang sebetulnya tidak ingin kalian kenal?
Yang sangat kalian benci dan dendam sehingga kalian menginginkan mereka untuk, "mati saja"?
Yang terus menerus menyiksa kehidupanmu hingga dirimu menjadi sangat putus asa?
Jangan khawatir lagi! Dengan layanan "Tautan Neraka" dari kami, semua jenis fantasi balas dendam kalian akan terwujudkan dengan aman*, mudah, cepat, dan tidak ribet**!
Kalian tanya berapa biayanya? Tenang! Semua layanan kami gratis***!
Ayo tunggu apa lagi?! Gunakan sekarang juga!
* Resiko ditanggung pengguna
** Syarat dan ketentuan berlaku
***Syarat dan ketentuan berlaku. Resiko ditanggung pengguna.
###
Beberapa ide diambil dari beberapa LN/anime/manga berikut ini:
> Jigoku Shoujo
> Monogatari Series
> Chuunibyou demo Koi ga Shitai!
> Classmate, Kamimura Yuuka wa Kou Itta
Dan untuk special tribute, lagu Matryoshka karya Hachi, yang jadi theme song cerita ini.
Original Song:
Matryoshka – Hatsune Miku & Megpoid Gumi
Other Version:
? Please search it yourself. There’s plenty.
Judul: Hell Story
Genre: Fantasy, Supernatural, Afterlife, dan genre pendukung lainnya
Tipe: serial (super)-mini yang jika sudah end akan menjadi oneshoot. Agak menyerempet fanfic, songfic, dan orific sekaligus (ini apaan coba?).
Pengenalan tokoh:
@@@
Nama: Fajar
Golongan Darah: AB
Cowok pendiam penyuka rumor dan legenda urban. Dia menyebut hal-hal ini dengan “ketidakwajaran”.
Nama: Anggun
Golongan Darah: O
Cewek aneh yang dijauhi orang-orang selama hampir 2 tahun di SMA. Saat cerita berlangsung, dia sudah sedikit, sembuh.
Nama: Nadya
Golongan Darah: B
Cewek hiperaktif jago beladiri dan gulat. Adik kelas yang sangat mengganggu.
Nama: Mia
Golongan Darah: A
Cewek pendiam dan dewasa. Bisa dibilang misterius. Karakter aslinya cukup, talkative.
@@@
Kritik, saran, apresiasi, bahkan OOT anda sangat diperlukan :3
Aku tidak pernah menyangka jika rumah peninggalan orang tuaku, ternyata sudah lebih dulu berpenghuni sebelum kami datang.
Aku bukan seorang indigo. Apalagi memiliki kemampuan sixth sense. Tapi entah kenapa, aku justru bisa melihat dia,
Hantu seorang pria seusiaku. Dia selalu tersenyum ramah padaku, tapi sering juga menggangguku.
Dan sialnya, kenapa hanya aku yang bisa melihatnya?!