Setengah Waras, Sepenuh Sayang | TXT
83 parts Ongoing Menjadi kepala keluarga di usia dua puluh delapan bukan hal yang mudah. Apalagi jika kamu punya empat adik dengan kadar kewarasan yang dipertanyakan.
Yeonjun, si abang tertua yang stylish dan perfectionist, menghidupi rumah penuh kekacauan: Soobin si mahasiswa jenius yang otaknya sering "kemelintir", Boemgyu si penghibur rumah yang hobi cari ribut, Taehyun yang cool di sekolah tapi jadi wrestler di rumah, dan Kai, bocah paling manja yang nyangkut di hati semua orang.
Lalu datanglah Jiwoo-sahabat masa kecil Yeonjun yang kembali setelah bertahun-tahun menghilang. Yang awalnya cuma datang bantu-bantu, malah jadi figur ibu darurat. Tapi ketika perasaan dan masa lalu ikut campur, semuanya jadi runyam.
Antara pertengkaran yang nggak habis-habis, pelukan diam-diam, muntah darah karena stres, dan tragedi sofa haram-keluarga ini mungkin cuma setengah waras. Tapi soal rasa sayang?
Sepenuh-penuhnya.
---