Bagi Azizah, poligami adalah suatu hal yang paling ia benci. Dan hal itulah yang membuat dirinya memutuskan untuk tidak ingin menikah. Azizah memiliki trauma yang membuatnya membenci sebuah pernikahan. Namun, keputusan dari sang Ibu membuat Azizah mau tidak mau menuruti permintaan sang Ibu yang telah menjodohkannya dengan seorang Gus dari anak sahabatnya. Yang dimana poligami diperbolehkan di dalam keluarga. "Demi Allah, sampai mati gue gak mau di poligami" "Lebih baik gue jadi janda, daripada melihat suami gue menikah dengan perempuan lain." *** "Nak...Ibu titip putri Ibu ya, tolong jaga dia dan selalu sayangi dia karena dia adalah satu-satunya milik Ibu yang berharga. Dia banyak traumanya, banyak sakitnya jadi tolong kamu bimbing dan bahagiakan dia, jika salah tolong nasehati baik-baik jangan di bentak. Kalau nanti kamu sudah tidak sayang lagi, jangan katakan padanya tapi bilang ke Ibu dan pulangkan dia dengan baik-baik ke rumah Ibu ya.....Ibu mohon." **** Note : Semua ini fiksi, dan murni dari pikiran author. Jadi tolong bijak dalan membaca ya, jangan sangkut pautkan dengan kehidupan nyata. Terima kasih