25 parts Ongoing Han Seungwoo adalah seseorang yang sangat mengutamakan kontrol-CEO Xone MAGZ, sebuah majalah fashion mewah. Dunia Seungwoo penuh dengan keteraturan dan jauh dari ruang untuk emosi. Ia tidak pernah memberikan tempat untuk kelemahan atau perasaan. Namun, semuanya mulai terganggu saat ia bertemu dengan Cho Seungyoun-seorang asisten model berwajah androgini, dan menawan yang sulit untuk diabaikan.
Seungwoo mengira Seungyoun akan sama seperti rekan kontraknya yang sebelumnya: mudah diprediksi dan dapat dengan mudah dikendalikan.
Namun, Seungyoun ternyata jauh dari itu. kepribadiannya yang bebas dan hangat, perlahan mulai meruntuhkan lapisan dingin Seungwoo, membangkitkan emosi-emosi yang selama ini ia kubur.
Cho Seungyoun menjadi sumber keruntuhan sekaligus penyelamat bagi Han Seungwoo, memaksa CEO tersebut untuk menghadapi masa lalu, ketakutannya, dan siapa dirinya sebenarnya.