{Fantasi - Minor komedi} Domba, apa kalian pernah berpikir kalau hewan yang identik dengan kotor dan bau itu ternyata jelmaan dari sesosok entitas suci? Seperti malaikat contohnya. Kalau iya, selamat kalian resmi menjadi warga dari desa Dombasia. Tapi serius, mereka benar-benar nyata, ke-6 domba yang dipungut Ayahku dari hutan 10 tahun lalu itu ternyata memang jelmaan sosok suci, malaikat yang di utus Dewa untuk menangani bangsa Iblis. Darimana aku tau? Tentu dari domba-domba itu langsung dari mulut mereka, mungkin kalian berpikir aku gila karena berbicara dengan 6 ekor domba yang bahkan tidak mau bereproduksi itu, tapi serius percayalah padaku bahwa domba-domba ini benar jelmaan sosok malaikat. Kalian mungkin berpikir berbicara dengan 6 domba sudah aneh, tapi ada yang lebih aneh dari itu. Mereka beranggapan bahwa aku adalah salah satu bagian dari mereka, aku juga bagian dari malaikat yang menjelma menjadi domba itu. Aku ... Domba ke-7 dari sosok malaikat itu.All Rights Reserved
1 part