Kirana Bintang Amerta. Gadis kecil yang bercita-cita menjadi atlet bulu tangkis ternama di dunia. Mengikuti jejak sang kakak, Ia berhasil masuk pelatnas dan memulai karirnya sebagai atlet. Kegigihan, semangat, serta kemampuannya untuk terus berkembang, berhasil membawanya mengikuti turnamen-turnamen individu dengan level cukup tinggi di usianya yang masih muda. Prestasinya melesat naik, kemenangan demi kemenangan berhasil Ia raih setelah berkali-kali mengalami kekalahan. Dengan cepat, Ia berhasil menjadi seorang 'Bintang'. Namun, di tengah kegemilangan pencapaiannya, hal yang paling ditakutkan oleh para atlet, menyapanya. Badai besar menghentikan langkahnya dengan paksa. Menahannya di saat orang-orang membutuhkannya. Memupus impiannya di saat ia hampir menggapainya. Badai itu membuatnya harus kembali mundur ke titik awal.All Rights Reserved
1 part