
Dunia yang penuh warna menjelma menjadi ladang api setelah kedua orang tuanya resmi bercerai. Di waktu yang sama ia juga dilecehkan dengan perkataan serta tindakan oleh pamannya sendiri diusianya yang belum genap sepuluh tahun. Kehidupan malang itu dialami oleh seorang gadis bernama Renesmee Holland. Gadis yang berujung tumbuh dengan berkalung kegelisahan dan kewaspadaan terhadap seorang pria. Masa kecil yang malang itu butuh disembuhkan seumur hidup, namun bagaimana jadinya jika setelah beranjak dewasa bukan kesembuhan yang Renesmee dapatkan, melainkan wanita yang Renesmee sebut 'Ibu' justru berperan serta meluluhlantakkan kewarasannya, semua itu terjadi karena ketidaktahuan sang ibu terhadap trauma sang anak.All Rights Reserved
1 part