[ Bukan novel terjemahan ] Selama hidup hanya 4 dinding yang menemani kesepian Scorpion, sekaligus membatasi dirinya dengan dunia luar. Sinar matahari hanya pernah Scorpion lihat secara sekilas. Menghirup udara segar di pagi hari angan-angan yang tidak pernah kesampaian. Mempunyai teman sebuah cerita dongeng yang asyik didengarkan sebelum tidur. Penyesalan terbesar Scorpion ialah tidak cukup menikmati kehidupan. Sampai akhir hayat, Scorpion dikurung dalam ruangan oleh 'mereka' dengan alasan dia sedang 'sakit'. Tapi, Scorpion diberikan kesempatan untuk memenuhi keinginannya. Dengan satu syarat, berkeliling ke dunia berbeda demi melakukan misi. Berperan jadi penjahat lalu mati. Mudah, kan? Namun ada satu hal yang aneh terjadi. Tidak peduli dunia yang mana, Scorpion selalu bertemu dengan 'dia' salam wujud serta identitas berbeda. Paling aneh lagi, orang itu selalu berakhir jatuh cinta padanya. ***** Scorpion seme yang kurang dalam EQ sementara ukenya satu individual dan punya sisi dominan. Note : cover book milik pribadi bukan hasil comot pin.
1 part