Clarein hanyalah seorang tokoh sampingan di dalam sebuah novel, atau setidaknya itulah yang ia pikirkan saat tiba-tiba terjebak dalam dunia imajinasinya sendiri. Terkurung dalam tubuh seorang bangsawan yang memegang kunci penting bagi kerajaan, Clare terpaksa mengikuti takdir yang dia tulis, dengan satu pertanyaan besar: mengapa semua ini terasa begitu nyata?
Pernikahan politik yang dipaksakan, intrik berlapis, dan kebusukan tersembunyi dari istana mulai terbongkar. Raja mengeluarkan titah yang mengikat Clare dan seorang bangsawan misterius, Kevian Elnathan Carmichael, dalam sebuah rencana politik yang penuh teka-teki. Mereka menjadi bidak dalam permainan tersembunyi sang raja, melibatkan Putra Mahkota yang tidak seharusnya menjadi pewaris, rahasia kelam tentang Ratu, dan intrik magis yang menjerat takdir keluarga kerajaan
Nyatanya, di balik kemewahan istana, terdapat racun, sihir, dan pengkhianatan yang berjalan seiringan. Clare dan Kevian menyadari bahwa nasib kerajaan berada di tangan mereka. Setiap langkah salah bisa berujung pada kehancuran, bukan hanya untuk mereka, tetapi untuk seluruh kerajaan.. Disisi lain, Clare harus memutuskan: haruskah ia mengikuti takdirnya sebagai penulis, atau merobek naskah kehidupan yang telah ia ciptakan?