"Gua ngga percaya ini terjadi di sini" bisik Daffa, matanya terus menatap kelas yang kosong dan gelap.
"Lu pikir itu cuma kebetulan?" tanya Jojo, tampak serius.
Sekolah yang dulu aman, kini jadi sarang teror. Setiap hari, ada saja kejadian aneh-murid hilang, penemuan mayat, suara langkah kaki yang ngga jelas asalnya. Semua orang mulai merasa ada yang salah.
Di lorong belakang, Mikael, Marcel, dan Haris berjalan dengan cepat, rasa takut menggerayangi setiap langkah mereka. Mereka berlari, tapi semakin jauh mereka lari, semakin dekat suara langkah itu mengikuti.
"Ini bukan perasaan gue doang kan?" tanya Mikael, suaranya bergetar.
Di luar, di bawah cahaya rembulan, Satria dan Yanuar berdiri memandangi sekolah yang sepi. "Gua ngga suka ini" Satria menggeleng. "Ada sesuatu yang ngga beres"
Sekolah itu seolah punya rahasia, dan mereka harus menggali lebih dalam untuk menemukan apa yang sebenarnya terjadi. Tapi semakin mereka mencari, semakin banyak bahaya yang mengintai.
━━━━━━━━━━━━━━━━━━━━
• SEVENTEEN ft ATEEZ