"Balancing Power, Love, and Freedom"
Tidak semua keluarga kaya raya hidup dalam kebahagiaan. Bagi Dareen dan Deris, kakak-beradik yang hidup dalam bayang-bayang keluarga mereka, harta justru menjadi awal dari luka. Dareen selalu dianggap anak kebanggaan karena semua kelebihannya, sementara Deris terus dicap tidak berguna, anak yang hanya menjadi beban bagi keluarga.
Ketika orang tua mereka memutuskan untuk menjodohkan Deris dengan Karin, seorang wanita dari keluarga terpandang, Dareen tidak bisa tinggal diam. Ia memilih untuk menggantikan adiknya, berharap keputusan itu bisa melindungi Deris dari perlakuan keluarga yang kejam. Namun, Dareen tidak menyangka bahwa keputusan itu hanya membuka lembaran baru dari penderitaannya sendiri.
Pernikahannya dengan Karin tidak membawa kedamaian, justru memperburuk keadaan. Krisis ekonomi menghantam hidup Dareen, sementara konflik dengan Karin membuat hubungan mereka goyah. Di sisi lain, Deris semakin terjebak dalam tekanan keluarga dan impian untuk menjadi CEO Ashford Technology, posisi yang terus dipersulit oleh orang tua mereka.
Bisakah Dareen menyelesaikan kekacauan keluarganya dan mengubah cara pandang mereka terhadap Deris? Atau justru rahasia di balik pernikahannya dengan Karin akan mengubah segalanya?
🖤❤️💛
Every Sunday, 15.00 WIB
If you curious with my story, you can click "Baca" or "Read"
[3]Fiction by Veiaen, Jan 20 2024
"Mari kita buat komitmen. Kamu tidak akan pernah pergi dan aku tidak akan pernah berubah, sekalipun kamu masih ragu, kita bisa membuatnya diatas kertas." -Garendra Darren Alexander.
"Apapun akan aku maaafkan kecuali perselingkuhan." -Lavina Auliani Jaira Putri Tabitha.
Salah satu putra keluarga kaya raya pemilik perusahaan Dinamite Corp, salah satu perusahaan besar yang tersebar di Asia. Anak yang sangat di harapkan kehadirannya dan dicintai oleh keluarganya, jika manusia tidak ada yang sempurna, maka Daren mendekati kata sempurna. Banyak yang mendambakan menjadi dirinya.
Sosok pria muda CEO tampan, pintar, disegani dan mendapatkan gelar sebagai pengusaha muda saat usianya baru menginjak 20 tahun.
Namun itu hanya terlihat dari kacamata orang yang tidak tahu bagaimana kehidupan pria itu sebenarnya.
Satu hal yang kalian harus ingat bahwa semua yang di lihat oleh mata telanjang belum tentu sama dengan apa yang dirasakan orang yang mengalaminya. Lebih baik buang jauh-jauh mimpi itu, karena di balik kesempurnaan yang didambakan semua orang ada alasan yang begitu menyedihkan untuk diungkapkan.
Cukup ikuti saja perjalanan hidup Daren untuk menggapai kebahagiaan hidupnya.