❗ Cerita ini masih tahap Revisi.
Kalau Berminat membaca silahkan, Perlu Vote dan Follow dari Pembaca 🙏🏻
❗ Peringatan: Novel ini mengandung adegan dan karakter dengan sifat gelap yang tidak layak untuk ditiru.
❗ Catatan: Novel ini berisi tema-tema gelap, seperti kekerasan, manipulasi, Bahasa Yang kasar dan eksplorasi sisi gelap manusia. Yang mungkin tidak memicu kenyamanan (tidak cocok) untuk pembaca.
Deskripsi Cerita :
Liana duduk di tepi pantai, jari-jarinya bermain dengan pasir yang lembut. Angin laut berhembus sepoi-sepoi, menerbangkan rambut panjangnya yang indah hingga menutupi wajahnya yang polos. Ia berusaha menyingkirkan rambutnya dengan tangan yang berpasir, sedikit mengernyit karena pasir menempel di wajahnya.
Tiba-tiba, Yosan menyodorkan sebuah jepit mutiara ke arahnya. Mata Liana membulat, menatap jepit itu dengan heran. "Ini jepit aku," katanya, suaranya sedikit meninggi karena terkejut. "Aku cari-cari pantesan gak ada, kamu ambil ya?" tanyanya, matanya menyipit curiga.
Yosan terkekeh geli, melihat ekspresi bingung Liana. "Enggak," jawabnya, masih tertawa kecil. "Itu ketinggalan di tali tas ransel aku, waktu kamu jepitin di tas aku."
Yosan mengambil jepit itu dari tangan Liana dengan lembut. Ia kemudian menyisir poni samping Liana yang panjang dengan jarinya, lalu menjepitnya dengan jepit mutiara itu. Ia menatap wajah Liana yang polos dan cantik dengan tatapan lembut, senyumnya mengembang. "Liana," katanya, suaranya pelan dan menenangkan. "Siapa yang berani buat kamu nangis? Bilang ke aku."
Liana menoleh ke arah Yosan, mengangkat dagunya sedikit, menunjukkan ekspresi sombong yang menggemaskan. "Kalau mamah aku, gimana?" tantangnya.
Yosan tersenyum lebar, "Wah, kayanya aku gak berani ngelawan Li," balasnya, "Karena aku gak bisa melawan ibu bidadari. Takut gak di restuin," tambahnya, sambil mengedipkan sebelah matanya, membuat Liana tertawa kecil.
Puer Draco Season 1 dan 2
Torreno, sang pangeran terbuang bersumpah akan kembali ke Laniakeia dan memecahkan teka-teki ramalan tanpa nama yang menuturkan rahasia kelam masa depan negerinya.
Sebelum menunaikan sumpahnya, ia harus menemukan Anne terlebih dahulu, sang naga hitam dengan bayangan gelapnya yang misterius. Meski harus menaklukan ketinggian Silvanovia, dan menyelami kedalaman lautan Marmaidivine, Torreno harus menyelesaikan apa yang telah ia mulai.
Misteri berlapis bagai mendung Mega hitam, selagi Torreno juga harus menghadapi "naga" yang masih tumbuh dalam dirinya. Siapa musuh sejatinya sebenarnya?
Puer Draco Season 1 ditulis oleh @Ravistara
Cerita kolaborasi Puer Draco Season 2 oleh @ravistara dan
@zuraida27thamrin
Original story by @ravistara
Amazing cover by @an.luluu
#AuthorNote :
If you reading this story on any other platform OTHER THAN WATTPAD, You're very likely to be at risk of a MALWARE ATTACK. If you wish to read this story in it's ORIGINAL, SAFE, FORM, PLEASE GO TO ::
https://my.w.tt/k0duDy1TE7
* * *