"Nanti kalo gue udah jadi warga negara Thai, gue mau ganti nama, Ah," ujar Nindi dengan mata yang berbinar.
"Kalau menghayal jangan ketinggian, takutnya nyangkut susah ambilnya," cerca Lucas.
Nindi tidak pernah menyangka akan sangat terobsesi dengan negara pengguna sapaan Sawaddikha tersebut. Setiap malam dia selalu bermimpi terbang ke sana. Namun, ekonomi yang terbatas membuat Nindi harus melupakan mimpinya.
hingga suatu hari, tanpa sengaja Nindi bertemu dengan pria berwajah teduh namun sangat pemarah. Semakin hari, mereka berdua semakin dekat. Dan siapa yang bisa menyangka, pria yang ditemui oleh Nindi adalah keturunan Thailand.