Raka Dirga Rada Jyaim, seorang detektif muda asal Amerika, kembali ke Indonesia untuk berlibur setelah urusan di Australia. Di Bali, ia bertemu dengan Asyla, seorang wanita yang baru saja mengundurkan diri dari pekerjaannya. Mereka saling berbagi cerita dan, karena kesamaan profesi, Raka memberinya kesempatan bekerja di kantornya di kota Why, Arizona.
Setelah beberapa bulan, sebuah kasus misterius muncul-sejumlah anak hilang di sekitar sebuah taman kecil di pemukiman padat. Raka mulai menyelidiki, menemukan petunjuk yang mengarah pada seorang wanita bernama Lila, namun tidak ada bukti yang cukup. Sementara itu, kasus lain yang sedang ditangani oleh Raka menjadi lebih rumit setelah beberapa saksi kunci terbunuh secara misterius.
Dengan fokus terpecah, Raka memutuskan untuk menanggapi kasus penculikan ini lebih serius, mengumpulkan informasi dan menganalisis pola penculikan anak perempuan berusia di bawah sepuluh tahun yang sering bermain tanpa pengawasan orang tua. Selama penyelidikan, hubungan mereka semakin erat, dan Raka menyadari bahwa Asyla bukan hanya rekan kerja yang dapat diandalkan, tetapi juga seseorang yang sangat berarti dalam hidupnya. Akankah ada kisah cinta tak terduga?