The Noodle hanya sebuah kedai mie dengan topping ayam sederhana yang sepi peminat. Seorang tukang goreng yang hampir membakar kedai, kasir yang menyebalkan, pelayan yang luar biasa ramah, dan seorang pemintal mie yang penuh kasih sayang. Dibalik itu, tersembunyi suatu rahasia yang terlanjur melibatkan tiga siswa Senior HighSchool. Kedai yang diam-diam memiliki karyawan dengan kemampuan super yang dibekali latihan kemiliteran. Dengan misi melindungi para manusia istimewa dengan kekuatan khusus agar tak semakin terendus oleh pemerintah, maupun menghentikan segala aksi janggal agar tak meresahkan publik.
Genre : Action, Supernatural, School, Military, Adventure
Cast : Chaser, Mint, Ziye, Boomseok, Rain, Jio, Jeo
Revisi : Maret 2025