30 parts Complete [#2 d'Ardeville Story ]
Sinopsis
Dalam kilauan istana Aerindale, Eleanor Seraphina d'Ardeville, sang putri mahkota, harus menerima kenyataan bahwa ulang tahunnya yang ke-22 bukan hanya perayaan, tetapi juga awal dari takdir yang tak bisa ia hindari-sebuah pernikahan politik.
Pasangannya adalah Noah Kaelan Arveduin, anak haram dari raja kerajaan Althareon yang telah runtuh akibat perang melawan Kerajaan Aerindale. Tanpa gelar, tanpa tempat untuk pulang, dan tanpa cinta, Noah menerima pernikahan ini sebagai satu-satunya jalan untuk menebus masa lalunya.
Bagi Eleanor, ini adalah pengorbanan demi rakyatnya. Bagi Noah, ini adalah perjanjian tanpa harapan. Namun, seiring waktu, di antara benturan kehendak, intrik politik, dan luka masa lalu, mereka mulai melihat sisi lain satu sama lain. Dalam dunia di mana pernikahan hanyalah alat diplomasi, mungkinkah cinta benar-benar tumbuh dari keterpaksaan? Atau takdir telah menetapkan bahwa mereka hanyalah dua jiwa yang bertemu untuk berpisah?
Sebuah kisah tentang takdir, pengorbanan, dan cinta yang dipaksa mekar-seperti mawar di musim dingin.