
Rai terbangun di pagi yang terasa aneh. Matahari bersinar seperti biasa, udara masih segar, tetapi ada sesuatu yang tidak beres. Ibunya bertingkah tidak wajar, senyumannya terlalu lebar, dan suaranya terdengar seperti rekaman yang rusak. Saat melangkah keluar rumah, ia menemukan dunia yang tampak normal di permukaan, tetapi semakin lama diperhatikan, semuanya terasa seperti simulasi. Orang-orang di jalan beraktivitas seperti biasa, berjalan, berbicara, bekerja. namun gerakan mereka mengulang dalam pola yang sama. Dunia yang dikenalnya bukan lagi dunia nyata. Entah bagaimana, realitasnya telah berubah menjadi permainan adventure-horror yang penuh dengan glitch dan anomali. Di malam hari, NPC yang tampak normal di siang hari mulai berubah, dan makhluk-makhluk aneh mulai bermunculan. satu hal yang pasti Dunia ini tidak menginginkan mereka keluar.All Rights Reserved
1 part